Sahabat NR, hayoo coba cek rambutnya deh. Karena lagi #dirumahaja dan physical distancing jadi ga bisa treatment langganan di salon yah. Sementara si rambut uban terus tumbuh sehingga mengganggu penampilan. Color Sense siap menjawab permasalahan rambut beruban. Berikut video step by step bagaimana cara mewarnai rambut dirumah dalam kondisi pandemik covid-19 seperti ini.

Perhatikan tips sebelum melakukan #NRSelfiHairColor dirumah.

TIPS mewarnai rambut sendiri:

1. Gunakan baju berwarna gelap
2. Gunakan mangkok berbahan plastik dan sikat gigi (jika tidak memiliki kuas cat rambut)
3. Gunakan Conditioner pada bagian perbatasan pertumbuhan rambut (Hairline), agar sisa pewarnaan tidak menempel di kulit
4. Gunakan sarung tangan
5. Perhatikan ukuran campuran yang tertera pada kemasan
6. Ikuti petunjuk pemakaian yang tertera pada kemasan

Step by step Selfi Hair Color MENYAMARKAN UBAN :

1. Pilih warna cat yang diinginkan
Untuk menyamarkan Uban : ✓ Colorsense 4.4 (Copper Brown/Coklat tembaga) ✓Colorsense 4.5 (Mahogany Brown/Coklat mahoni-kemerahan)
2. Campur Cairan pewarna dengan Crème Developer, dengan perbandingan Cairan pewarna (1bagian) + Crème Developer (1 bagian) è 1:1
3. Aduk sampai rata/mengental
4. Oleskan Conditioner pada bagian perbatasan pertumbuhan rambut (Hairline)
5. OLeskan campuran cat pada bagian rambut yang beruban
6. OLeskan campuran cat dari pangkal hingga ujung rambut
7. Massage (pijat) seluruh rambut agar lebih rata
8. Sisir rambut untuk merapikan
9. Diamkan untuk peresapan : 30 menit
10. Cuci rambut dengan NR Protein Shampoo dan NR Conditioner S (untuk melembutkan) atau NR Conditioner H (untuk lebih bervolume)
11. Rambut siap ditata sesuai selera

 

Step by step Selfi Hair Color MENUTUP UBAN dirumah :

1. Pilih warna cat yang diinginkan
Menutup Uban :
– Colorsense 1.0 (Natural Black/Hitam alami)
– Colorsense 1.1 (Deep Black/Hitam pekat)
– Colorsense 3.0 (Dark Brown/Coklat gelap)
2. Campur Cairan pewarna dengan Crème Developer, dengan perbandingan: Cairan pewarna (1bagian) + Crème Developer (2 bagian) è 1:2
3. Aduk sampai rata/mengental
4. Oleskan Conditioner pada bagian perbatasan pertumbuhan rambut (Hairline)
5. OLeskan campuran cat pada bagian rambut yang beruban
6. OLeskan campuran cat dari pangkal hingga ujung rambut
7. Massage (pijat) seluruh rambut agar lebih rata
8. Sisir rambut untuk merapikan
9. Diamkan untuk peresapan: selama 45 menit
10. Cuci rambut dengan NR Protein Shampoo dan NR Conditioner S (untuk melembutkan) atau NR Conditioner H (untuk lebih bervolume)
11. Rambut siap ditata sesuai selera

Stay at Home and Lets’DO…. SELFI HAIR COLOR

Dapatkan produk Color Sense di Official Online store di www.tokodbm.com, Tokopedia, Shopee, dan Bukalapak.